Sunday, January 3, 2021

Selalu Ada Senyuman


Selalu ada senyuman
Seberapa sengsara hidup di jalani
Ah..mereka sudah mati rasa
Mereka tidak punyak hak untuk bersuka
Mereka tak paham aksara

Apakah orang miskin dilarang bahagia?
Apakah orang miskin dilarang sekolah?
Tak perlu pintar aksara
Tak perlu bisa berbahasa
apalagi matematika

Setiap yang dilakukan tak ada hubungan dengan pendidikan
Mereka tidakah terdidik
Mereka berhitung tapi dianggap bodoh matematika
Mereka pintar berucap tapi dianggap bodoh dengan bahasa

Di sisi lain
Seorang anak bisa membaca ABCD
Seorang anak bisa menghitung 1234
menyusun kalimat
menghitung perkalian..tambahan..pengurangan...dan pembagian
Meskipun hanya angka-angka dan huruf abstrak saja
Dianggap berpendidikan

Pendidikan bisa dimiliki siapapun
Apalah artinya
Bertahun-tahun makan bangku sekolah
Jika tak sanggup merdeka
Jika tak sanggup terus tertawa dengan pedihnya kehidupan
Jika tak sanggup mencari jalan untuk hidup
Sesungguhnya yang seperti ini
Tak layak dianggap sebagai manusia terdidik
Ditulis oleh: Arsyad R Bahasa dan Sastra Updated at : 12:46 AM

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...